Pembangunan Gedung Polsek Babelan Capai 60 Persen, Target Selesai November 2025

2 weeks ago 28

Beranda Cikarang Pembangunan Gedung Polsek Babelan Capai 60 Persen, Target Selesai November 2025

TINJAU PEMBANGUNAN: Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi, Benny Sugiarto Prawiro, bersama Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, berbincang dengan tukang saat meninjau pembangunan gedung Polsek Babelan, Selasa (23/9). FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi tengah melaksanakan pembangunan gedung Kepolisian Sektor (Polsek) Babelan sebagai bentuk perhatian terhadap keamanan dan kenyamanan masyarakat.

Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi, Benny Sugiarto Prawiro, menyampaikan bahwa progres pekerjaan fisik telah mencapai 60 persen dan dijadwalkan selesai pada awal November 2025.

“Pembangunan gedung dimulai dari 10 Juni 2025 dan perkiraan selesai 6 November 2025,” ujar Benny usai meninjau langsung pembangunan Polsek Babelan bersama Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, Selasa (23/9).

Pembangunan tersebut menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Bekasi 2025 sebesar Rp12,5 miliar. Kantor Polsek Babelan dibangun di atas lahan seluas 3 ribu meter persegi.

“Di lahan itu nantinya akan dibangun tiga lantai, yang terdiri dari lantai satu seluas 700 meter persegi, lantai dua seluas 700 meter persegi dan lantai tiga seluas 400 meter persegi sehingga totalnya seluas 1800 meter persegi,” tuturnya.

Ia menambahkan, pembangunan gedung Polsek Babelan merupakan usulan dari pihak kepolisian karena kantor lama sudah tidak mampu menampung pelayanan hukum secara optimal.

“Prosesnya permohonan dari Polres pada 2024, untuk menunjang pelayanan masyarakat yang lebih optimal karena kantor polsek yang ada sudah terlalu padat mengingat lahannya sempit. Jika sudah selesai terbangun nanti kantor yang lama akan digunakan untuk pelayanan lantas,” katanya.

Benny menyebut pembangunan gedung korps Bhayangkara ini merupakan bagian dari dukungan Pemkab kepada instansi vertikal demi terciptanya rasa aman dan nyaman di wilayah setempat.

“Pembangunannya bersifat hibah barang dari Pemkab ke instansi vertikal, ini bagian dari kolaborasi bersama dalam mewujudkan Kabupaten Bekasi yang nyaman bagi masyarakatnya,” tandasnya.(and)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |