Hard Gumay Ramal Akan Ada Perceraian Artis Wanita Inisial M pada 2026

1 month ago 37

Beranda Entertainment Hard Gumay Ramal Akan Ada Perceraian Artis Wanita Inisial M pada 2026

Momen Hard Gumay saat diundang ke podcast Denny Sumargo. Foto: YouTube

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Hard Gumay kembali menyedot perhatian publik lewat penerawangannya mengenai kehidupan para selebritas Tanah Air. Dalam sebuah podcast bersama Denny Sumargo, pria yang dikenal sebagai peramal itu mengungkapkan bahwa pada tahun 2026 mendatang akan terjadi sebuah perceraian yang cukup menghebohkan.

Menurut Hard Gumay, sosok artis yang dimaksud adalah seorang wanita berinisial M. Tak hanya itu, ia menyebut perceraian ini bukanlah yang pertama kalinya bagi sang artis.

Pertama selebritis wanita, penyanyi, sudah berumah tangga dua kali akan berpisah, bercerai untuk yang kedua kalinya,” ungkap Hard Gumay, dikutip Jumat (22/8).

Baca Juga: Heboh! Denny Sumargo Ramalkan Kasus Artis Pria Inisial A Hamili Wanita Inisial I

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa perceraian tersebut diprediksi akan terjadi pada pertengahan tahun 2026, tepatnya setelah bulan Juli.

“Dalam hitungan bulan dari sekarang. Maksudnya tahun 2026, di atas bulan Juli,” bebernya.

Pernyataan itu sontak memicu beragam spekulasi di kalangan warganet. Banyak pengguna media sosial yang ramai menebak-nebak siapa sosok penyanyi wanita berinisial M yang dimaksud Hard Gumay. 

Namun hingga kini, ia belum memberikan penjelasan lebih detail mengenai identitas artis tersebut.(ce2)

Read Entire Article
Tenaga Kerja | | | |